Harga + Review Hotel Tanjung Emas Purwokerto

hotel tanjung emas purwokerto

Purwokerto adalah salah satu kota di Jawa Tengah yang memiliki banyak daya tarik. Kota ini menawarkan berbagai wisata alam, budaya, sejarah, dan kuliner yang menarik untuk dikunjungi.

Jika Anda berencana untuk berkunjung ke Purwokerto dan mencari tempat menginap murah & nyaman, Hotel Tanjung Emas Purwokerto adalah pilihan yang tepat untuk Anda. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Lokasi

Lokasi Hotel Tanjung Emas Purwokerto beralamat di Mayor Jenderal Sutoyo Kota Baru. Lokasinya yang lumayan strategis membuatnya menjadi pilihan favorit bagi pelancong maupun pebisnis yang ingin beristirahat sejenak.

Di sekitar hotel terdapat warung dan restoran yang siap untuk memuaskan lidah dan perut Anda. Diantaranya adalah Mie Goreng pak Gito dan RM Padang Jaso Kawan.

Hotel ini juga dekat dengan pusat perbelanjaan seperti Alfamart. Kemudian juga ada Apotik Mugi Berkah yang terletak tidak jauh dari hotel. Anda juga bisa dengan mudah mengakses stasiun Purwokerto maupun alun alun kota dari hotel ini.

Nama HotelHotel Tanjung Emas
AlamatJalan Mayor Jenderal Sutoyo Kota Baru Purwokerto, Tanjung, Purwokerto, Banyumas Jawa Tengah, 53137
No. Telp021 29707601
banner herbana

Fasilitas

kamar Hotel Tanjung Emas purwokerto

Hotel Tanjung Emas Purwokerto ini mempunyai fasilitas standar yaitu :

  • AC
  • TV
  • Kamar mandi dalam
  • Handuk
  • Sabun
  • Sarapan
  • Resepsionis 24 Jam
  • Mushola
  • Parkir
  • WiFI

Menariknya, tersedia juga fasilitas cuci mobil di hotel ini. Sangat cocok jika Anda ingin membersihkan mobil tanpa harus menunggu lama di pencucian mobil. Anda tingga taruh mobil kemudian Anda bisa beristirahat sejenak di kamar tanpa repot harus menunggu mobil selesai dicuci.

Simak juga :
Harga + Review Hotel Garuda Buntu, Banyumas

Harga

Tarif di Hotel berkisar mulai dari Rp. 175.000,- s/d Rp. 550.000. Semua tipe kamar sudah termasuk sarapan dan cuci mobil gratis.

Kelebihan

Hotel ini mempunyai beberapa kelebihan jika dibandingkan dengan hotel-hotel lain yang sekelas di kota Purwokerto.

  • Lokasi sangat strategis. Dekat dengan terminal dan stasiun kereta api serta pusat perbelanjaan.
  • Bonus cuci mobil gratis
  • Harga murah dan ramah di dompet
  • Suasana di kamar hening, suara mobil dari jalan raya tidak terlalu terdengar. Mungkin karena kami mengambil posisi kamar yang di ujung.
  • Staff ramah dan selalu tersenyum
  • Parkir luas
  • Sarapan bisa diantar ke kamar

Kekurangan

Beberapa nilai yang mengurangi kenyaman kami selama menginap di sini adalah :

  • Pembayaran tidak sesuai seperti yang tertera di aplikasi pemesanan. Resepsionis meminta tambahan uang cash.
  • Kamar mandi kotor
  • AC sudah waktunya maintenance karena kurang dingin dan berisik
  • Seprai kasur, bantal dan guling seperti lusuh belum diganti
  • Pada hari-hari besar seperti lebaran sering full booked

Kesimpulan

Hotel Tanjung Emas Purwokerto ini bisa menjadi pilihan yang layak untuk Anda yang ingin mencari tempat beristirahat dengan harga yang murah dan terjangkau.

Akses menuju hotel juga sangat mudah karena terletak tidak jauh dari terminal dan stasiun kereta api Purwokerto. Mau mencari hotel budget murah namun tetap nyaman, hotel ini kami rasa bisa untuk memenuhinya.