Harga + Review Hotel Jember Indah

hotel jember indah

Hotel Jember Indah merupakan salah satu hotel murah yang bisa Anda jadikan pilihan ketika berkunjung ke kota tembakau ini. Namun sebelum memutuskan untuk memesan layanan di hotel ini, ada baiknya jika Anda menyimak ulasannya berikut ini.

Lokasi

Hotel ini terletak di kecamatan Rambipuji tepatnya persis di depan Taman Botani Sukorambi Jember. Lokasinya yang cukup terpencil jauh dari keramaian membuat hotel ini cocok untuk dijadikan tempat beristirahat.

Tidak banyak fasilitas umum maupun kuliner yang ada di sekitar hotel. Tempat kuliner terdekat dari hotel yang bisa Anda kunjungi adalah Pule Resto Sukorambi.

Nama HotelHotel Jember Indah
AlamatJl. Mujair No. 2, Sukorambi, Krajan, Kec. Rambipuji, Kabupaten Jember, Jawa Timur 68151
No. Telp0331 487888
banner herbana

Fasilitas

kamar Hotel Jember Indah

Fasilitas hotel Jember Indah tergolong standar layaknya hotel-hotel melati pada umumnya yaitu :

  • TV
  • Kamar mandi dalam
  • Meja
  • Lemari
  • Air mineral
  • Handuk
  • Sabun
  • Sarapan
  • Parkir

Simak juga :
Harga + Review Hotel Anda Jember

Harga

Tarif hotel Anda Jember berkisar dari Rp. 100.000,- s/d Rp. 250.000,-

Kelebihan

Hotel Jember Indah memiliki beberapa kelebihan yang mungkin membuat Anda tertarik :

  • Tampak kecil dari depan, tapi di dalamnya luas dan banyak kamar.
  • Bangunan kamar berbentuk seperti paviliun dengan kursi di depan kamar. Cocok untuk bersantai di pagi hari.
  • Suasana alam yang sejuk dan hening, cocok untuk jogging di pagi hari.
  • Lokasi tenang, jauh dari kebisingan kota dan udaranya segar alami.
  • Harga terjangkau dan pelayanan yang ramah.
  • Makanan yang dijual cocok di lidah, dengan harga yang sangat murah.
  • Cocok untuk salesman atau perjalanan dinas
  • Parkir luas dan suasana hotel asri.
  • Ukuran kamar mandi luas.
  • Cocok untuk tempat pertemuan dengan rekan kerja dan keluarga besar.
  • Nuansa pedesaan yang menyegarkan dan karyawan yang ramah.
  • Tarif yang terjangkau dengan fasilitas yang cukup.

Kekurangan

Beberapa poin minus dari hotel Jember Indah adalah sebagai berikut :

  • Kamar yang kotor dan tidak sesuai dengan harga yang ditawarkan. Terdapat semut di mana-mana.
  • AC sering mati, perlu segera diservis berkala.
  • Peralatan kamar ada yang rusak atau tidak berfungsi dengan baik.
  • Kurangnya pencahayaan yang memadai, sehingga terkesan seram.
  • Kualitas air yang buruk dan ada nyamuk yang sering masuk dan keluar.
  • Letak hotel yang terpencil bisa juga menjadi nilai minus karena jauh dari keramaian
  • Kurang optimal dalam memanfaatkan lahan yang luas. Jika bisa digunakan untuk fasilitas hotel maka tentu akan menambah daya saing dari hotel ini.

Kesimpulan

Meskipun kami mengeluhkan beberapa hal di atas, masih ada yang menyukai hotel ini karena harga yang terjangkau, suasana alam yang sejuk dan hening, parkir yang luas, kamar mandi yang luas, dan nuansa pedesaan yang menyegarkan. Namun, poin-poin di atas dapat dijadikan masukan untuk pihak hotel agar dapat meningkatkan kualitas dan pelayanan kepada tamu yang lebih baik lagi.

Jika Anda ingin menikmati suasana asri dan tenang dengan harga murah, mungkin hotel Jember Indah ini bisa menjadi pilihan terbaik bagi Anda.